HP1000 Notebook PC With SSD Eyota 128GB dan W7

Akhirnya saya bisa back to old, dengan mundur ke beberapa tahun lampau, dengan menggunakan laptop ex.Hawlet Packard tipe HP1000 Notebook PC dan Windows 7 yang sudah dimatikan oleh Windows, ditemani dengan unit SSD 128GB ex.Eyota.

Beberapa waktu yang lalu saya pernah posting tentang proses subtitusi dari laptop lama saya Asus ke HP, yang mana penggantian ini dilakukan karena alasan lemot, dan laptop lama saya itu tidak bisa diupgrade apapun.


Setelah unit laptop saya pegang, ternyata ada keinginan untuk upgrade lagi supaya kinerjanya lebih cepat. Menaikan RAM saya pikir sudah cukup diangka 4GB. Terus apa yang bisa dilakukan untuk meningkatkan performa, ya dengan upgrade hardisk ke SSD. Itu adalah cara yang paling signifikan.

Kalau RAM itu diibaratkan sebuah meja. Jika kita mau bekerja lebih cepat atau multitasking maka dibutuhkan meja yang lebih luas atau besar. Nah dalam dunia komputer meja itu adalah RAM. Sedangkan SSD itu membantu pembacaan data yang tersimpan di HDD itu menjadi lebih cepat. Speed dari SSD sendiri beberapa kali lipat dari HDD. Sehingga apabila sistem operasi diinstal di SSD, itu sangat membantu pembacaan program menjadi sangat cepat.

Menunggu beberapa hari, akhirnya tiba juga SSD yang saya butuhkan, lalu hari itu datang SSD itu langsung diinstalkan di laptop saya ini. Tapi tidak hari itu juga langsung diinstal programnya ke SSD. Barulah hari ini, sepulang kerja, proses itu dilakukan. Saya akhirnya bisa memilih menginstal Windows 7, saya memilih downgrade, karena yang saya butuhkan ringannya, saya tidak butuh tampilan modern dan program up to date. Percuma up to date jika lemot, itu sama saja.


Proses instal berjalan cepat, hanya makan waktu kurang dari 60 menit, ini karena pengaruh SSD, semua diinstal ke SSD dan proses, luar biasa cepatnya. Kemudian ketika diadu dengan laptop yang menggunakan HDD, sangat kelihatan perbedaan speed bootingnya.



Setelah proses instalasi selesai, saya mulai menggunakannya untuk blog walking, blogging, untuk kerja uih enak sekali, kenceng sekali, buka antar aplikasi tidak lagi muyer-muyer, pokoknya whus-whus. Kondisi ini cukup buat saya dan saya menikmatinya.

Saya pikir beli sesuatu gak melulu harus baru, ternyata barang bekas ini juga masih baik dan saya bisa berkreasi dengan barang ini, bekas tapi masih gress. Ya tidak gress banget, tapi ini jauh lebih baik lah daripada laptop saya yang sebelumnya, baru tapi lemot ya itu percuma saja.


Sekian saja catatan saya untuk menceritakan bahwa kini laptop saya sudah oke, dan sudah layak untuk digunakan bekerja. Catatan ini bisa untuk nostalgia dilain waktu. -cpr-

Posting Komentar

1 Komentar

Tinggalkan jejak, jika anda mampir ;p Terima kasih atas kunjungannya - cocoper6