Tahu Campur "Mat Peci"

Di Pandaan, makanan yang sering saya makan adalah makanan olahan tahu. Ada tahu tek, tahu telor, dan kali ini ada tahu campur 'telor'. Tahu campur yang saya coba ini tempat jualannya di kios komplek Terminal Pandaan.

Nama kiosnya Tahu Campur "Mat Peci". Kalau ditanya, apa sih tahu campur? Kalau saya bilang sih, ini masih mirip-mirip tahu tek gitu lah, masih saudara juga dengan ketoprak di Jakarta, tahu gimbal di Semarang.


Kalau ditanya, enak. Hmm, saya suka sih. Tidak ada komplain. Apa saja sih komposisinya, kalau dilihat itu pastinya ada lontong atau kupat, ada tahu goreng juga, ada telor, ada tauge, dan bumbu kacang yang dicampur dengan apa saya kurang paham, yang jelas tidak sekedar murni bumbu kacang seperti ketoprak ya. Topingnya ya biasa kerupuk pasti tak ketinggalan.


Ya begitulah kira-kira tahu campur yang saya nikmati siang ini ketika makan siang. Ketika teman-teman yang lain makan soto, saya pilih menu yang berbeda. Jika dibandingkan ketoprak, saya lebih suka ini, ya mungkin karena sudah bosan juga bertahun-tahun ketemunya itu, kini ketemu hal baru, pastinya ya sukalah.

Begitu saja deh catatan jajan saya kali ini, sekedar jadi catatan pengingat untuk nostalgia dilain waktu. Sampai ketemu dicatatan lainnya. -cpr-

Posting Komentar

0 Komentar