Soto Ngawi "Raja Angkring"

Daftar menu kedai Soto Ngawi Raja Angkring, Margonda
Soto Ngawi
Omelet Daging
Sepanjang jalan Margonda Raya, Depok sudah semakin ramai saja. Dulu beberapa tahun lalu, ketika saya masih awal kuliah, Margonda masih sepi. Malah dulu kata orang-orang asli Depok, Margonda dulu itu jalannya tak selebar sekarang dan tidak ramai. Sejak mulai maraknya pusat perbelanjaan, dan pelebaran jalan, Margonda jadi semakin ramai. Efek pelebaran jalan dan pembangunan pusat perbelanjaan membuat jalan yang tadinya sepi menjadi ramai, pusat perekonomian Depok. Itu kalau saya tidak salah menafsirkannya. Kini sepanjang jalan Margonda kiri kanannya sudah diisi banyak tempat yang menjajakan makanan, macam-macam kedai dibuka. Wajar saja, karena ada pengaruh juga dari adanya universitas besar di sini, yaitu universitas negeri, Universitas Indonesia dan berbagai universitas dan perguruan tinggi swasta, yang terbesar di situ ada Universitas Gunadarma.

Nah, karena banyaknya tempat makanan yang tersebar di sepanjang jalan Margonda ini, teman saya M e m e y yang punya hobi wiskun jadi tertarik. Beberapa waktu yang lalu saya juga pernah buat postingan tentang wiskun di salah satu tempat makan di sepanjang jalan Margonda. Kali ini saya mau posting tempat makan lainnya yaitu Soto Ngawi "Raja Angkring", begitulah namanya ketika saya lihat spanduk di kedai tersebut, begitupun yang tertulis di list menu.
Dari namanya kedainya sudah pasti menu yang pasti ada adalah soto ngawi. List menu pun diberikan, di situ saya lihat ada banyak menu yang ditawarkan. Ya benar, menu soto ngawi ada di situ, bersama jenis soto lainnya. Menu soto lainnya yang ditawarkan antara lain soto betawi, sop kambing, sop iga, tengkleng, tongseng, kisaran harga yang ditawarkan itu berkisar dari Rp 11.000,00 - Rp 19.000,00. Ada juga menu nasi goreng, kisaran harganya Rp 12.000,00 - Rp 18.000,00. Ada juga menu makanan olahan seperti omelet dengan berbagai jenis olahan, ada yang daging atau telur, kisaran harganya Rp 13.000,00-an.
Tidak hanya menawarkan menu makanan saja, di sini pastinya juga menawarkan menu minuman, diantaranya ada sop durian original, es klamud, es teler, soda gembira, es bledeg, berbagai macam jus, minuman hangat dll, semua menu itu ditawarkan dikisaran harga Rp 5.000,00 - Rp 12.000,00.  Sebenarnya masih banyak sih menu lainnya, namun hanya itu saja yang sempat saya ingat, untuk lebih jelasnya ya harus berkunjung langsung ke kedainya dong ;p
Di kedai ini saya memilih menu omelet daging dan nasi, harga yang ditawarkan di situ Rp 13.000,00. Karena kebetulan rencananya kalau tidak makan di luar, saya mau goreng telor sendiri di kos, tetapi karena makan di luar ya menu yang saya pilih tak jauh beda, dan kebetulan ada menu seperti yang saya mau itu. M e m e y memesan menu soto ngawi, karena menu soto itu yang belum pernah dia coba. Tadinya mau pesan sop durian original tetapi ternyata tak tersedia, kecewa sih, soalnya penasaran sop durian original ala kedai ini seperti apa sih, yang buat tertarik adalah harganya yang murmer cuma Rp 10.000,00. Akhirnya sebagai pengganti yang segar-segar, m e m e y memesan es teler.
Soal rasa dari menu yang kami pesan itu bisa dibilang relatif, kalau menurut saya sih oke lah, tidak terlalu buruk juga, yang pasti "uenak". Yang terpenting juga sih harganya tidak mencekik dompet ;p, maklum saja cukup sulit juga mencari kedai makan yang tempatnya asyik dan menawarkan menu oke dengan harga 'bersaing'. Buat kami berdua, pasti akan RO ke tempat ini lagi pastinya, karena penasaran dengan sop duriannya.
Owh iya, soal harga yang saya bagikan di atas itu harga yang tercatat ketika saya berkunjung di kedai itu pertengahan Maret 2013. Mungkin saja beberapa waktu ke depan harganya bsa berubah, mengikuti perkembangan perekonomian Indonesia pastinya. Ya maklum saja, kan Indonesia selalu begini ;p Kemarin saja harga bawang merah-putih naik, lalu kemarinnya lagi ada harga daging, nah sekarang yang lagi ramai harga cabe rawit juga ikut-ikutan naik, siapa lagi ya yang bakal naik. Hal ini jelas akan mempengaruhi harga makanan jadi yang akan dijual. Cukup sekian dulu info wiskun saya. Sampai jumpa di tempat selanjutnya (^_^)?

Posting Komentar

0 Komentar