Internet Flexi Lambat


Internet sekarang sudah merambah dimana-mana, dimana pun orang bisa mengakses internet, di rumah, sekolah, kantor, tempat perbelanjaan, café dan tempat-tempat keramaian lainnya. Orang dapat dengan mudah mengakses internet melalui handphone, komputer dengan bantuan modem, laptop dengan wifi-nya dsb. Kini internet bukan menjadi barang mahal yang dulunya hanya bisa diakses di warnet dan komputer/ laptop yang disambung melalu jaringan telepon rumah.
Saya sendiri memakai internet dari rumah, menggunakan komputer dengan bantuan modem cdma Venus VT12. Kartu yang saya gunakan flexi, karena flexi yang memberikan tarif internet yang murah dan fleksibel. Memang ada pesaing flexi yaitu Smart, namun untuk Smart koneksinya tidak terlalu baik di rumah saya. Sinyal Smart tidak bisa maksimal karena tertutup bangunan rumah tetangga. Kemudian Esia, untuk Esia sinyal termasuknya bagus, namun tarifnya mahal sekali dan tidak ada paketnya jadi untuk internet harus mengeluarkan kocek dalam.
Flexi mengeluarkan program internet dengan banyak pilihan dan harga terjangkau. Internet flexi ini bisa untuk harian, mingguan dan bulanan, untuk tarif hariannya hanya Rp 2.500,00, untuk mingguan Rp 15.000,00 dan untuk bulanan Rp 50.000,00. Harga cukup terjangkau bukan. Program ini sudah berlangsung cukup lama, saya sendiri memanfaatkan program ini setahun lebih sampai sekarang.
Internet flexi ini memang mempunyai tarif murah dan flexibel, namun untuk koneksinya sekarang-sekarang ini memperihatinkan. Awal-awal saya memakai flexinet koneksinya relatif stabil, untuk browsing, chating dan download video/ mp3 lumayan. Namun semakin kesini semakin tidak stabil, apalagi kalau cuaca sedang hujan. Memang untuk kecepatan koneksi jaringan cdma lebih lambat dari gsm. Sebenarnya bila koneksinya stabil buat saya tidak masalah, karena wajar saja, kalau kita menutut kecepatan lebih baik pakai gsm. Namun masalah tidak stabilnya itu yang membuat jengkel.
Pemakaian internet yang biasa saya lakukan selain yang saya sebutkan di atas adalah blogging. Kalau untuk browsing google masih bisa dimaklumi, tetapi misalkan untuk blogging sering terkendala. Hanya sekedar untuk upload/ posting tulisan saja, lama, sudah begitu, misalkan berhasil tidak masalah, ini sih malah problem terus. Hal-hal ini yang menghambat postingan. Itu baru untuk posting, belum untuk mengedit postingan sudah sulit sekali. Padahal saat itu cuaca sedang cerah, apalagi kalau hujan. Kemudian untuk chating, dulu memang koneksinya menurut saya relatif stabil, untuk chating tidak menemui kendala. Tapi sekarang, untuk hanya sekedar chating saja, terkadang pesannya tidak sampai.  Kemudian juga, untuk email, membuka atau mengirim email sering terkendala koneksi. Benar-benar mengecewakan, tapi apa mau dikata, belum ada provider penggantinya.
Sebagai informasi untuk blogging saya menggunakan blogspot.com, kemudian untuk chating biasa menggunakan Yahoo Messangger, dan untuk email saya bisa menggunakan Yahoo, Hotmail, Gmail. Saya akan mencoba cari tahu, bagaimana mengatasi masalah ini.  Cpr.

Posting Komentar

0 Komentar